Cape Kerja

Lebih milih cape kerja atau cape cari kerja?

Tukang Tidur Di Gaji Jutaan hingga puluhan Juta Simak Profesinya

Ada sesuatu yang membedakan antara orang kaya dan orang miskin. Kalau orang miskin selalu mengandalkan bekerja untuk mendapatkan penghasilan. Sebaliknya orang kaya tidak mengandalkan bekerja secara fisik. Tapi uang dan asetnya yang bekerja untuk menghasilkan uang. Sehingga ketika ia tidur pun ia akan dibayar.

Bukan hal aneh jika anda bekerja di bayar orang. Namun jika anda dibayar orang walaupun anda tidur, itu sesuatu yang luar biasa. Siapa sih yang tidak ingin tidur pun dibayar? Pastinya setiap orang menginginkannya. Namun adakah itu? Ternyata ada. Inilah yang menjadi pokok pembahasan pada kali ini.

Perilaku orang kaya adalah tidur pun dibayar. Apalagi jika ia bekerja. Di tengah jaman modern saat ini semuanya dapat terwujud. Sehingga tak aneh jika anda mendapatkan beberapa anak muda yang kaya raya dan bebas finansial walaupun ia tak bekerja secara fisik.

Jenis Profesi Yang Tidur Pun Dibayar

Berikut ini jenis profesi yang tidur pun dibayar apalagi jika bekerja, antara lain:

  1. Jualan online di marketplace

Ada banyak marketplace di Indonesia saat ini. Seperti Bukalapak, Tokopedia, Shopee, Marketplace Facebook dan lain-lain. Ternyata berjualan barang di marketplace akan membuat anda dibayar meski anda sedang tidur. Tentu hal ini akan berjalan lancar jika anda sudah mempunyai produk yang laris manis dan penjualan stabil serta mempunyai banyak pelanggan.

Inilah yang disebut usaha perdagangan sebagai 90 persen pintu rejeki. Rejeki yang luas lebih banyak berasal dari usaha perdagangan. Bukan dari kelas karyawan. Bagaimana anda siap jadi pedagang online untuk bisa menghasilkan uang walau anda sedang tidur?

2.Usaha persewaan. Seperti usaha sewa properti, tanah, rumah, kamera, motor, mobil dan lain sebagainya. Misalkan anda mempunyai rumah. Kemudian menyewakannya kepada orang lain. Begitupula berlaku bagi tanah dan apartemen. Lalu usaha penyewaan sepeda motor dan mobil untuk orang lain maupun dijadikan Grab atau Gocar.

Baca Juga :  Bisnis dengan Modal Kecil yang Cocok Untuk Pemula

Dengan demikian jelas, aset anda itu yang bekerja sendiri bagi anda untuk menghasilkan uang. Ketika anda tidur maka uang akan mengalir terus.

3.Membeli waralaba atau franchise

Untuk sukses dalam bisnis ini diperlukan pemahaman mendalam tentang pentingnya pemilihan franchise yang sudah terkenal. Contohnya : waralaba minimarket Indomaret, KFC, Apotek K24, Pizza Hut, Dunkin Donat, Mc Donald, dll. Semuanya akan berjalan otomatis daan memberikan pasif income walaupun ada yang menguntungkan dan merugikan.

Jika anda memilih waralaba yang kurang terkenal, saat anda buka waralaba maka hanya bertahan beberapa saat saja.

4.Investasi seperti saham

Ketika anda membeli saham maka anda tidur pun dibayar dari deviden saham tersebut. Tentu yang diambil dari saham perusahaan yang bagus. Lalu bisa pula dari investasi emas, deposito, reksadana dan investasi properti rumah dan tanah.

5.Bisnis direct selling

Bisnis direct selling atau penjualan langsung bukanlah hal aneh bagi penulis. Karena penulis telah bekerja di perusahaan ini. Tugas anda adalah menyediakan produk rumahtangga contohnya kompor gas. Kemudian membentuk tim penjualan yang terdiri dari supervisor dan team marketing. Team marketing menggarap satu wilayah sampai wilayah lain di sekitarnya hingga luar daerah.

Demikianlah beberapa jenis profesi yang tidur pun dibayar. Karena semua usaha di atas memberikan penghasilan pasif. Namun pada awal usaha anda akan mendapatkan pasif income yang kecil. Tapi seiring berjalan waktu dan pengalaman maka penghasilan pasif dapat diperoleh dalam jumlah besar.

Namun semua jenis profesi yang tidur pun dibayar tidak akan sukses jika anda tidak memiliki tanda-tanda mental dan kebiasaan yang baik. Inilah yang menjadi ciri khas orang berhasil atau tidak. Sebab setiap orang sukses dan gagal dapat dilihat dari ciri-cirinya secara kasat. Diibaratkan misalkan anda menderita flu, batuk dan sakit tenggorokan maka itu gejala anda akan menderita demam. Begitupula orang sukses mempunyai ciri-ciri atau gejala tersendiri.

Baca Juga :  Game Android Penghasil Uang 2020 Terbukti Membayar

Ciri-Ciri Menjadi Orang Sukses

Berikut ini ciri-ciri mental dan kebiasaan orang yang akan jadi orang sukses, antara lain:

1.Praktek langsung apa yang telah dipelajari

Setelah anda mempelajari jenis-jenis profesi yang tidur pun dibayar maka anda langsung mempraktekannya. Dengan langsung menerjuni usaha tersebut sesuai dengan passion anda. Misalkan bisnis berjualan online di marketplace, bisnis persewaan, membeli waralaba, bisnis direct selling dan investasi. Sebab percuma jika anda sudah mengetahui jenis profesi yang tidur pun dibayar tapi tidak mempraktekan secara langsung.

Anda bisa belajar bisnis atau menghasilkan uang dari berbagai sumber. Seperti situs, blog, majalah, buku dll. Namun anda harus segera mempraktekannya. Misalkan anda mengikuti seminar cara kaya raya yang menyuruh membuka banyak bisnis maka anda langsung buka beberapa bisnis. Seminar mengajarkan cara sugesti diri secara positif maka anda segera melakukannya. Orang sukses menyuruh anda bertemu dan bergaul dengan orang-orang sukses, anda langsung melakukannya.

Anda diharuskan mendengar audio positif maka anda melakukannya. Anda harus membaca buku orang sukses maka anda baca buku itu. Anda dilarang banyak nonton tivi maka anda segera melakukannya dan seterusnya. Yang penting praktek tanpa perlu bertanya dua kali. Kalau anda justeru kembali kepada kebiasaan lama maka itu berarti anda tak mempraktekan. Dan itu bukan pertanda anda akan menjadi sukses. Bahkan pertanda anda akan menjadi orang gagal.

2.Konsisten dengan bidang yang anda pelajari

Misalkan anda sedang belajar menulis artikel dengan mengikuti pelatihan. Kemudian setelah selesai pelatihan menulis maka anda konsisten untuk tetap belajar menulis artikel. Lima tahun kemudian tetap belajar menulis artikel. Sepuluh tahun kemudian tetap belajar menulis artikel. Konsisten adalah pertanda orang akan menjadi sukses.

Baca Juga :  Potensi Bisnis Menjanjikan di Balik Uniknya Tas Anak

Jangan sampai tiga tahun kemudian, anda melihat orang senang bermain sepakbola maka anda belajar sepakbola. Satu tahun kemudian anda melihat orang bermain catur maka anda belajar main catur dan berikutnya. Hal itu berarti anda tak konsisten dan harus mulai belajar dari nol lagi. Ketika anda menekuni suatu bidang maka konsistenlah terhadap bidang itu selamanya.

Memang tidak mudah untuk memiliki sifat konsisten. Seringkali hambatan dalam suatu bidang membuat anda putus asa dan menyerah. Namun ingatlah konsisten tetap harus dijaga. Anda bisa mengevaluasi hambatan dan rintangan maupun bertanya langsung kepada mentor untuk mendapatkan solusi atas kendala anda.

Mentor adalah orang yang terbaik di bidang yang sobat lakukan. Anda bisa mencarinya di lingkungan sekitar. Mentor akan memberikan penjelasan mengenai kesalahan dan problematika anda dan bagaimana jalan keluarnya. Jika anda ingin sukses bisnis kuliner maka anda bisa belajar kepada pengusaha kuliner terlaris di kota anda. Anda ingin berhasil dalam dunia bisnis tertentu maka anda bisa belajar kepada orang terbaik yang berhasil di bisnis tersebut.

Pendek kata, konsisten dan antusias pertanda orang sukses. Dan itu tak mudah. Sedangkan tak konsisten pertanda atau penyakit orang gagal. Yang mudah pindah sana sini. Disebabkan mudah capek, mudah putus asa dan mudah mundur. Bagaimana mau jadi orang sukses kalau anda tak konsisten?

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.